Semangat Mengikuti Vaksinasi Covid-19

16 Mar 2022

Beranda 9 Kegiatan 9 Semangat Mengikuti Vaksinasi Covid-19

Hujan gerimis yang turun jam 8 pagi tidak menyurutkan warga Desa Babakan untuk datang ke Loka Litbangkes Pangandaran. Saat itu tepat Hari Kamis 10 Maret 2022 merupakan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 massal di Loka Litbangkes Pangandaran. Tempat dan sarana prasarana vaksinasi Covid-19 yang sudah disiapkan panitia sudah tampak penuh oleh warga sebelum kegiatan dimulai. Setiap warga yang telah hadir tampak antusias dan semangat. Petugas panitia membantu warga yang belum membawa fotocopy KTP sebagai syarat mengikuti vaksinasi Covid-19.

Setiap warga yang datang tidak mengalami kesulitan menemukan Lokasi vaksinasi yang berada di Gedung Laboratorium Kesehatan Masyarakat Loka Litbangkes Pangandaran. Petugas satuan pengamanan Loka Litbangkes dengan sigap mengarahkan setiap warga yang datang untuk mengikuti vaksinasi. Panduan dan informasi yang mengarahkan warga ke lokasi vaksin terpasang di beberapa sudut kantor Loka Litbangkes Pangandaran.

Keramahan dokter beserta tim dari Puskesmas Pangandaran turut menambah kenyamanan warga selama kegiatan vaksinasi Covid-19 berlangsung. Alur dalam tahapan vaksinasi mulai dari pendataan peserta, asesmen kesehatan, penyuntikan vaksin, dan pencetakan sertifikat vaksin dapat dipahami warga dengan mudah sehingga berjalan lancar.

Panitia mencatat kegiatan vaksinasi Covid-19 massal telah diikuti oleh 105 peserta. Peserta vaksinasi dapat memilih kebutuhan dosisnya antara lain dosis pertama, kedua dan booster. Setelah divaksin setiap peserta berkesempatan mendapatkan doorprize menarik. Khusus untuk peserta vaksin dosis pertama mendapatkan bingkisan paket sembako dari Polres Pangandaran. Warga juga tampak bersemangat saat memanfaatkan wahana foto yang disediakan panitia. Wajah yang sumringah terlihat pada setiap warga yang telah selesai divaksinasi.

Demikian kegiatan vaksinasi Covid-19 massal di Loka Litbangkes Pangandaran. Kegiatan ini terselenggara atas kerjasama Loka Litbangkes Pangandaran dengan Puskesmas Kecamatan Pangandaran dan Pemerintah Desa Babakan serta didukung oleh Kepolisian Resor Pangandaran dan Babinsa Desa Babakan. Ayo vaksin dan tetap jaga protokol kesehatan. Salam Sehat! [DAC]

Print Friendly, PDF & Email

Ikuti

Kegiatan Sebelumnya