Sosialisasi dan Koordinasi Pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM

1 Jul 2024

Beranda 9 Kegiatan 9 Sosialisasi dan Koordinasi Pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM

Senin 24 Juni 2024 Loka Labkesmas Pangandaran menyelenggarakan Sosialisasi dan Koordinasi Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) secara daring. Kegiatan diikuti oleh seluruh pegawai Loka Labkesmas Pangandaran baik Aparatur Sipil Negara maupun Tenaga Alih Daya.

Sosialisasi dan Koordinasi Pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM dibuka oleh sambutan Kepala Loka Labkesmas Pangandaran, Roy Nusa RES, SKM, M.Si. Kemudian dilanjutkan dengan paparan mengenai Anti Korupsi oleh Penyuluh Anti Korupsi Loka Labkesmas Pangandaran, Joni Hendri,  SKM, M.Biotech. Paparan selanjutya mengenai Sosialisasi Pembangunan Zona Integritas menuju WBK disampaikan oleh syhar Tunissea, SKM., M.Kes dari pegiat Anti Korupsi dari Balai Laboratorium Kesehatan Masyarakat Banjarnegara. Dalam Paparannya, berbagai aspek pembangunan zona integritas dibahas mulai dari masalah-masalah birokrasi di Indonesia sampai strategi membangun zona Integritas menuju WBK dan WBBM.

Demikian kegiatan Sosialisasi dan Koordinasi Pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM yang dilaksanakan secara daring. Berdasarkan sosialisasi tersebut dilaksanaan pembentukan  Tim Pembangunan ZI Menuju WBK dan WBBM Loka Labkesmas Pangandaran. Seluruh pegawai aktif berpartisipasi tanpa terkecuali. Rangkaian kegiatan perencanaan agenda kerja dan monitoring evaluasi akan dilaksanakan untuk mengawal pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM di lingkungan Loka Labkesmas Pangandaran. [DAC]

Print Friendly, PDF & Email

Ikuti

Kegiatan Sebelumnya